Emas

Inilah 3 Tips Jitu Trading Emas Dari Alan Farley

Inilah 3 Tips Jitu Trading Emas Dari Alan Farley

Inilah 3 Tips Jitu Trading Emas Dari Alan Farley

Pada dasarnya, bisnis emas tidak hanya membahas mengenai membeli emas batangan dan menyimpannya di safe deposit box, lalu menjualnya ketika harganya sedang naik. Tetapi bisnis ini juga bisa dilakukan dengan trading emas. Dan trading emas pun kini banyak diminati karena dapat memberikan keuntungan yang cukup besar.

Secara garis besar, trading emas merupakan aktivitas jual beli emas di pasar forex tanpa harus ada perpindahan aset emas secara fisik layaknya investasi emas konvensional. Dalam trading emas yang paling penting adalah nilai yang terdapat dalam emas tersebut. Sistem trading emas sendiri mirip dengan trading saham, forex, ataupun crypto. Dari keempat jenis trading tersebut, yang membedakan hanyalah objeknya.

Pada artikel ini kali, kami akan memberikan 3 tips jitu trading emas dari Alan Farley. Untuk itu, bagi Anda yang ingin menambah wawasan terkait dunia investasi khususnya trading emas, maka artikel ini menjadi penting untuk Anda baca. Berikut ulasan lengkapnya!

Baca Juga: Perbedaan Investasi Emas dan Trading Emas

Siapa Alan Farley?

Dikutip dari berbagai sumber, sosok Alan Farley merupakan salah satu pakar yang telah berpengalaman di dunia trading. Farley adalah lulusan University of Pittsburgh dan pernah menulis buku pada tahun 2000 dengan judul The Master Swing Trader.

Dia juga aktif menulis buletin The Daily Swing Trade selama 16 tahun, dan menjadi kolumnis The Swing Shift di TheStreet.com. Tidak hanya itu saja, Alan Farley juga menjadi kontributor untuk CNBC dan Bloomberg TV.

Melalui buku-buku dan ilmu-ilmu yang selalu dibagikannya, Farley bertekad untuk membuat para trader lain bisa sukses seperti dirinya. Ada satu kutipan terkenal dari Alan Farley yang sering dibagikan oleh banyak orang, yakni:

“Saya sangat yakin jika saya tak bisa mencapai kesuksesan dalam hidup apabila saya tidak membantu yang lain untuk bisa sukses. Maka dari itu, saya menghabiskan hampir 3 dekade untuk membimbing trader dan investor mengenai pasar global”.

Tips Jitu Trading Emas Dari Alan Farley

Menurut Alan Farley, langkah untuk trading emas tidaklah sulit. Semuanya dapat dipelajari berdasarkan langkah-langkah berikut:

Mengetahui Faktor Penggerak Emas

Seperti yang diketahui, di masa lalu emas merupakan alat pembayaran. Dan emas kini menjadi alat pembayaran tertua dunia. Seiring perkembangan zaman, emas kini menjadi instrumen investasi yang banyak digemari oleh trader atau investor. Sekadar informasi, pergerakan harga emas hanya bereaksi pada sejumlah faktor, seperti inflasi, ketakutan global, serta supply dan demand.

Oleh sebab itu, Alan Farley mencatat bahwa, sangat penting untuk memerhatikan faktor-faktor tersebut sebelum memutuskan trading emas. Alan juga menyarankan untuk trader yang ingin trading emas tidak hanya mengandalkan teknikal saja, melainkan juga mengombinasikannya dengan analisis fundamental.

Baca Juga: Nilainya Sempat Cetak Rekor, Berapa Sebenarnya Sisa Stok Emas di Dunia?

Memahami Karakteristik Pelaku Pasar

Bagi Alan, hal berikutnya yang perlu diperhatikan adalah karakteristik pelaku pasar. Memang sikap para pelaku pasar dalam menghadapi pasar pasti berbeda-beda. Tetapi jika Anda mau memperhatikan, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa pada dasarnya semua itu dapat digerakkan oleh berita-berita fundamental.

Sentimen ini dapat langsung dilihat dari pola-pola pada grafik candlestick. Pola-pola dalam grafik secara langsung dapat menggambarkan situasi yang sedang terjadi di pasar. Trader juga dapat mempertimbangkan untuk menggunakan indikator-indikator pengukur overbought dan oversold.

Secara singkatnya, rilis berita fundamental secara umum akan memengaruhi sentimen. Dan sangat jarang ada trader yang berani melawan arus berita-berita fundamental. Oleh karena itu, Alan menyarankan untuk mempertimbangkan sentimen yang sedang terjadi di pasar.

Analisis Grafik Jangka Panjang

Tips yang tidak kalah penting adalah, Alan Farley menyarankan kepada trader emas untuk menganalisis grafik emas jangka panjang. Dirinya berpendapat bahwa grafik harga emas tidak hanya mengukir tren kenaikan saja, melainkan juga dapat menunjukkan pelemahan dalam waktu lama.

Bagi Alan, bahwa sangat penting untuk menganalisis grafik emas jangka panjang agar trader dapat mengetahui outlook emas dalam jangka panjang. Hal tersebut dikarenakan menurut Alan, sejarah dalam grafik pasti akan berulang. Oleh karena itu, sangat penting untuk melihat grafik emas di masa lampau.

Baca Juga: Strategi Trading Emas dalam 5 Menit untuk Keuntungan Maksimal

Kesimpulan

Itulah pembahasan mengenai 3 tips jitu trading emas dari Alan Farley yang kami harap dapat berguna bagi Anda. Silahkan share artikel ini agar bermanfaat bagi banyak orang. Dan terus pantau situs tradinguang.com untuk mengetahui informasi-informasi seputar trading lainnya.

Salam!

William Adhiwangsa
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
To Top