Forex

Memahami Indikator Money Flow Index pada Trading Forex

Pada prakteknya, seorang trader haruslah memiliki kemampuan untuk dapat memprediksi pergerakan harga. Dalam usaha untuk memprediksi arah trend tersebut, trader memang tak bisa dengan hanya menebak-nebak atau berspekulasi tanpa dasar. Trader tetap harus menggunakan indikator forex. Seperti yang diketahui, ketika berusaha mengumpulkan profit, trader harus menganalis pasar terlebih dahulu.

Seperti yang telah dituliskan di awal, bahwa trader memerlukan indikator untuk dapat mengumpulkan data dari pasar. Aktivitas ini tentunya akan dibantu oleh indikator sebagai alat untuk menghitung dengan rumus tertentu yang berfungsi mengukur dan menilai kondisi pasar dan memprediksi arah pasar.

Pada kesempatan kali ini, kami akan mengajak Anda untuk memahami indikator forex Money Flow Index. Apa itu indikator Money Flow Index? Dan apa fungsinya pada trading forex? Simak ulasannya pada artikel berikut ini!

Pengertian Indikator Money Flow Index:

Indikator Money Flow Index, atau yang biasa disebut dengan MFI adalah indikator jenis Oscillator yang hampir mirip dengan indikator Relative Strength Index (RSI). Namun yang membedakan antara indikator ini dengan jenis Oscillator adalah, bahwa MFI memperhitungkan besarnya volume dan menyertakan faktor besaran volume. Maka dapat dikatakan bahwa indikator MFI lebih mencerminkan dinamika pergerakan pasar yang tidak hanya terpatok pada besaran harga saja.

MFI sendiri merupakan instrumen yang lebih cocok untuk trader berpengalaman. Ini mengacu pada jenis Oscilator teknis yang memungkinkan untuk mengevaluasi arus keluar dan masuk uang. Faktanya, ini membantu untuk mengukur pergerakan harga selama periode tertentu. Dalam praktenya, volume itu sendiri tampaknya tidak menjadi tolok ukur utama momentum. Trader harus mengawasi cara pasar bereaksi terhadap pergerakan harga, perubahan, dan pivot.

Secara penggunaanya dalam trading forex, indikator ini memiliki fungsi untuk menganalisa pasar dengan teknik analisa teknikal. Yakni sebagai indikasi awal untuk melihat akan terjadinya pembalikkan arah tren atau untuk mengetahui terjadi harga market sudah overbought atau oversold. Overbought artinya titik harga sudah jenuh beli, oversold artinya adalah titik harga sudah jenuh jual.

Memahami Indikator Money Flow Index pada Trading Forex

Memahami Indikator Money Flow Index pada Trading Forex

Rumus Menghitung Indikator Money Flow Index:

Dalam penulisannya secara matematis, indikator Money Flow Index dapat ditulis sebagai berikut:

Harga tipikal = (harga tertinggi + harga terendah + harga penutupan) / 3
Money Flow (MF) = volume x harga tipikal

Parameter skala pergerakkan MFI adalah dari angka 0 – 100. Setelah Anda menyelesaikan semua perhitungan yang diperlukan, Anda akan mendapatkan gambar yang di-plot pada skala untuk membantu Anda mengidentifikasi sinyal oversold dan overbought pasar.

Dalam platform MetaTrader, indikator Money Flow Index dapat diperoleh dari Insert > Indicator > Volumes > Money Flow Index. Sebagai pertimbangan, besaran periode yang direkomendasikan adalah 14.

Cara Membaca Indikator Money Flow Index:

Untuk dapat membaca indikator Money Flow Index, Anda harus mengetahui angka yang menjadi parameter skala pergerakkan indikator tersebut. Sebagai saran, idealnya Anda dapat melakukan buy saat garis Money Flow Index menunjukan kenaikan, dan sinyal tersebut menyatakan bahwa harga akan naik, begitu pun dengan saat Anda akan melakukan sell, saat garis Money Flow Index menunjukkan penurunan.

Meski terkesan mudah dan tidak memerlukan pengetahuan tinggi, namun ketika Anda mencoba menggunakan indikator ini, ada hal-hal penting yang perlu Anda indat. Yaitu:

1. Jika ujung indikator Money Flow Index berada di skala angka 0 – 20. Ini artinya mengidentifikasikan bahwa harga sudah oversold (titik jenuh jual).

2. Jika ujung indikator Money Flow Index berada di skala angka 80 – 100. Ini artinya mengidentifikasikan bahwa harga sudah overbought (titik jenuh beli).

Itulah pembahasan singkat mengenai indikator Money Flow Index yang terdapat pada trading forex. Seperti yang diketahui, untuk menjadi trader yang sukses memang tak bisa secara instant. Kesuksesan dalam trading forex akan dapat diperoleh jika Anda tak malas dalam belajar.

Semoga menginspirasi!

Pencarian sesuai topik:

  • indikator di trading forex
  • forex mfi
  • fungsi money flow index dalam forex
  • trading forex strategi with money flow index
William Adhiwangsa
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top